Wednesday, September 4, 2013

Pendaftaran CPNS 2013 di Kalimantan Selatan Dibuka Pada Hari Senin Depan

BERDASARKAN informasi dari Kepala BKD (Badan Kepegawaian Daerah) Kotabaru, H Slamet Riyadi, Rabu (4/9/2013), penerimaan CPNS 2013 di seluruh Kabupaten/Kota di Kalimantan Selatan akan dilakukan secara serempak mulai hari Senin atau Selasa (10/9/2013) depan. Slamet mengatakan bahwa itu merupakan hasil keputusan rapat di BKD Kalimantan Selatan. Rencana pembukaan penerimaan CPNS 2013 tersebut, lanjut Slamet, akan dilakukan secara serempak.
Syarat Pendaftaran CPNS 2013 di Kalimantan Selatan
Slamet mengatakan bahwa syarat pendaftaran CPNS 2013 diperkirakan akan lebih mudah dibandingkan tahun sebelumnya.
“Kemungkinan besar pendaftaran tidak menggunakan syarat surat keterangan berkelakuan baik dari kepolisian, keterangan sehat dari rumah sakit atau puskesmas, ataupun bebas narkoba,” ucapnya.
Cukup dengan syarat foto kopi ijazah terakhir, foto kopi identitas penduduk atau KTP, dan foto setengah badan.
“Untuk kepastiannya kita masih menunggu petunjuk teknis dari Badan kepegawaian Nasional (BKN) atau dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (Kemenpan),” kata Slamet.
Khusus untuk daerah yang sudah siap secara teknologi, pelaksanaan tes CPNS 2013 dilakukan secara online. Sedangkan bagi daerah yang belum siap, seperti Kotabaru, masih menggunakan tes secara manual.
Meskipun manual, menurut Slamet, seleksi CPNS di Kotabaru akan tetap dilaksanakan secara transparan dan bebas dari perjokian.
Sumber: Solopos

No comments:

Post a Comment